RESEP PUDING STRAWBERRY FANTASIA

Bagi doyan makan puding, nih ada satu lagi resep puding yang patut kalian coba yaitu puding strawberry fantasia. Dari namanya saja sudah pasti nikmat, mari kita sama-sama mencoba membuatnya.

puding strawberry fantasia
Puding Strawberry Fantasia

Bahan Puding:
- Siapkan 2 bungkus Haan Pudding Strawberry (banyak dijual di supermarket)
- 1 liter susu cair
- 100 gram buah strawberry
- 100 gram buah peach

Cara Membuat:
  • Buah strawberry dan buah peach di potong-potong kecil lalu letakkan dengan disusun diatas cetakan puding.
  • 1 liter susu dicampur dengan Haan Pudding Strawberry lalu dimasak sambil diaduk-aduk hingga mendidih, gunakan api yan sedang.
  • Tuangkan puding sudah dimasak tadi kedalam cetakan yang telah disusun oleh buah strawberry dan peach. Diamkan hingga mengeras.
Membuat Saus Vla:
Campur 2 bungkus vla mix (terdapat dalam kemasan Haan Pudding) didalam 400 ml air, kemudian masak dengan menggunakan api yang sedang, aduk-aduk hingga mendidih. Apabila sudah mendidih, aduk-aduk lagi selama 1 menit. Angkat dan tuangkan kedalam wadah lalu biarkan dingin.

Hiasan Coklat:
Siapkan Collata Milk 100 gram, kemudian lumerkan dan masukkan kedalam plastik segitiga. Hiasi bagian atas puding dan bekukan.